Monev Pembangunan Pasar Brunorejo
Monev Pembangunan Pasar Brunorejo

By ADMIN 24 Sep 2019, 08:51:12 WIB Kegiatan
Monev Pembangunan Pasar Brunorejo

Keterangan Gambar : Monev Pemabngunan Pasar


Pada Bulan Juli pertengahan ini, Pasar Desa Brunorejo Kecamatan Bruno mulai di revitalisasi. Revitalisasi ini di biayai dari Provinsi Jawa Tengah, revitalisasi ini bertujuan untuk memperbaruhi pasar Bruno yang sudah cukup usang dan sebagian rusak. Pasar di revitalisasi agar pasar tradisional Desa Brunorejo semakin modern dan bersih.

Selama masa perbaikan pasar, para penjual di sediakan lahan sebelah pasar yang sebelumnya di gunakan untuk lahan parkir. Pedagang juga di bangunkan kios sementara untuk berjualan. Namun, tidak semua pasar di revitalisasi hanya sebagian mengingat jumlah anggaran tidak cukup untuk merevitalisasi pasar secara keseluruhan. Pasar Bruno yang sebelumnya merupakan milik perorangan nantinya akan menjadi BUMDes. Pada Minggu lalu Seksi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Bruno melakukan monitoring dan evaluasi pembangunan Pasar Bruno, monitoring ini dilakukan untuk melihat sejauh mana realisasi  pembangunan pasar Bruno, dan kesesuaian dengan rencana sebelumnya.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment